Bimbingan Teknis Manajemen Keprotokoleran Tahun 2018

Bimbingan Teknis Manajemen Keprotokoleran Tahun 2018 Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah I Kelas Utama, Rabu 01 Agustus 2018 di Days and Suites Hotel, Tangerang.

Bimtek Manajemen keprotokoleran hari ini dibuka oleh Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah I dalam hal ini diwakili oleh Bapak Nowo W. Soehadi Putro (Kabag TU), dalam isi sambutannya beliau menyampaikan bahwa protokol merupakan unsur penting dalam setiap institusi. Protokol memcerminkan keteraturan, efektivitas dan bahkan memiliki estetika sendiri pada setiap kesempatan. Seorang protokol harus menguasai teknik telekomunikasi dan koordinasi yang baik, pribadi yang efektif, profesional, cekatan, disiplin dan loyal.
Untuk itu dengan mengikuti BIMTEK kali ini, peserta diharapkan mendapat pemahaman lebih dalam keahlian dan ketrampilan sebagai seorang yang profesional dan handal yang dapat memberikan penghormatan yang tepat terhadap semua pihak dan dapat meningkatkan pembentukan citra dari sebuah institusi.



Leave a Reply