Analisa dan Evaluasi Laporan Hasil Pengawasan (LHP) oleh Direktorat Bagian Hukum

Bogor 13 Agustus 2019. Rapat Analisa dan Evaluasi Laporan Hasil Pengawasan (LHP) oleh Direktorat Bagian Hukum. Rapat dilaksanakan di Hotel Salak Padjadjaran Bogor

Acara dipimpin oleh Ibu Nurwigati Ningrum Kasubag Penegakan Sanksi Administrasi dan dihadiri oleh :
1. Direktorat Navigasi Penerbangan
2. Direktorat Bagian Hukum
3. Kobu IV

Di dalam rapat ini disampaikan pembahasan
terkait hasil LHP inspeksi berdasarkan surat Kepala Kantor Otoritas Bandara Wilayah IV nomor : UM.002/1984/IV/otbanwil.IV/2019 perihal rekomendasi Penerapan Sangsi Administrasi PM 78 tahun 2019 di Perum LPPNPI Bima dimana LHP ditemukenali adanya pelanggaran peraturan perundang – undangan di bidang penerbangan sehingga diperlukan analisa dan evaluasi bersama antar di Direktorat Bagian Hukum, Direktorat Navigasi Penerbangan, dan Kantor Otoritas Bandara Wilayah IV guna memastikan adanya pelanggaran Peraturan Perundang Undangan di bidang Penerbangan sebelum dilanjutkan dengan pengenaan sanksi administrasi sesuai PM 78 tahun 2017.

Hasil kesimpulan yang didapat dari hasil rapat bahwa hasil temuan yang dijadikan LHP dinyatakan CLOSED dikarenakan Airnav Bima telah melaksanakan pemenuhan CAP terhadap hasil temuan LHP



Leave a Reply