Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Kinerja (LAKIP) Kantor Otoritas Bandar Udara

Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah IV, Bapak Sigit Widodo membuka secara resmi Acara Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Kinerja (LAKIP) Kantor Otoritas Bandar Udara yang dilaksanakan secara hybrid tanggal 22 sampai dengan 24 September 2022 di Hotel Holiday Inn Sanur.
Salah satu dasar pelaksanaan bimbingan teknis ini yaitu Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 85 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah.
Sebagai dokumen yang wajib disusun dan sebagai wujud capaian kinerja penggunaan anggaran APBN, LAKIP merupakan salah satu dokumen yang dinilai dari sisi pemenuhan dokumen Sistem Akuntabilitas Instansi Pemerintah (SAKIP) yang disusun sesuai Indikator Kinerja Kegiatan (IKK) OBU yang merupakan penjabaran Indikator Kinerja Utama Direktorat Jenderal Perhubungan Udara.


Kehadiran peserta dari Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah I sampai dengan X dan Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) di Wilayah Kerja Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah IV pada bimtek ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan dan kompetensi dalam menyusun laporan kinerja baik LAKIP Triwulan maupun LAKIP Tahunan serta memberikan pelayanan yang lebih baik guna mendukung kebijakan/regulasi terbaru pemerintah pusat.
Narasumber yang hadir yaitu Bapak Hidayah Azmi Nasution (Sekretaris Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi), Bapak Nadjamuddin Mointang (Analis Kebijakan Madya Koordinator Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi), serta Ibu Evita Asidah (Sub Koordinator Kelompok Analisa dan Evaluasi) dan Ibu Susiana Yustrida (Perencana Madya).
Bapak Hidayah Azmi mengapresiasi penyelenggaraan bimtek ini dengan harapan adanya peningkatan kinerja organisasi sampai dengan kinerja individu agar tercapai birokrasi yang akuntabel dan profesional sehingga memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.



Leave a Reply