- 3 May 2023
- Posted by: webadmin
- Category: Bali, Berita
Inspektur Navigasi Penerbangan Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah IV melaksanakan rapat koordinasi persiapan kalibrasi fasilitas penerbangan di Bandara Denpasar, Labuan Bajo dan Tambolaka. Kegiatan rapat dilaksanakan pada tanggal 2 Mei 2023 di Ruang Rapat Anggrek Perum LPPNPI Cabang Denpasar.Rapat dihadiri oleh perwakilan dari Perum LPPNPI Cabang Denpasar dan PT (Persero) Angkasa Pura I Bandara Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai.
Adapun peralatan yang akan dilaksanakan kalibrasi oleh Balai Besar Kalibrasi Fasilitas Penerbangan adalah sebagai berikut Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai : ILS, PAPI (Runway 27) dan DVOR / DME (BLI), Bandara Komodo – Labuan Bajo : DVOR / DME (LBJ), Bandara Tambolaka : DVOR/ DME (TBK). Kegiatan kalibrasi dilaksanakan oleh Balai Besar Kalibrasi Fasilitas Penerbangan di Denpasar, Labuan Bajo dan Tambolaka pada tanggal 3 s.d 8 Mei 2023 dengan menggunakan pesawat PK-CAO. Jadwal Kegiatan kalibrasi disesuaikan agar tidak mengganggu jadwal penerbangan reguler serta kegiatan runway inspection. Sebelum kegiatan kalibrasi fasilitas penerbangan , akan diterbitkan NOTAM. Kegiatan kalibrasi fasilitas penerbangan dilaksanakan sesuai dengan SOP yang telah ditetapkan. Hasil kegiatan kalibrasi fasilitas penerbangan akan dilaporkan kepada Kepala Kantor Otoritas Bandara Udara Wilayah IV.