Monitoring Keamanan Penerbangan Kesiapan Angkutan Udara Masa Lebaran 1443 H di Bandar Udara Internasional  Zainuddin Abdul Madjid

Inspektur Penerbangan Kantor Otoritas Bandara Wilayah IV Ahmad Muthadi dan  Wayan Lesiari melaksanakan kegiatan Monitoring Keamanan Penerbangan Kesiapan Angkutan Udara Masa Lebaran 1443 H di Bandar Udara Internasional  Zainuddin Abdul Madjid yang berlangsung mulai dari hari selasa, 19 April 2022. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan arahan Direktur Keamanan Penerbangan untuk melaksanakan monitoring keamanan penerbangan Kesiapan Angkutan Udara Masa Lebaran 1443 H di lima lokasi Wilayah Kerja Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah IV.

Monitoring Keamanan Penerbangan untuk kesiapan angkutan udara masa lebaran 1443 H yang dilaksanakan di Bandar Udara Zainuddin Abdul Madjid berkaitan dengan, Prosedur telah tersedia dan sudah sesuai dengan ketentuan, 
kesiapan Personil dan fasilitas Keamanan Penerbangan untuk mendukung angkutan udara masa lebaran sudah siap. Memonitor fasilitas kesehatan (Tempat Rapid dan Vaksin) telah siap dan sudah berkoordinasi dengan Tim Kantor Kesehatan Pelabuhan,  Perlindungan Daerah Keamanan Terbatas dan Akses Kontrol sudah sesuai dengan ketentuan yang berlaku  dan berkoordinasi dengan pemangku kepentingan terkait untuk kesiapan angkutan udara masa Lebaran sudah dilakukan dan pada prinsipnya mendukung kegiatan. Dari hasil kegiatan monitoring tersebut Bandar Udara Internasional  Zainuddin Abdul Madjid siap melayani angkutan udara masa Lebaran 1443 H.



Leave a Reply